Meneladani Rasulullah

Peringatan Maulud Nabi merupakan peristiwa dimana momentum kita untuk selalu meneladani Rasulullah. Sikap teladan Rasul begitu banyak dan bisa kita terapkan di berbagai tempat. Salah satunya adalah di sekolah.

“Mari bersama-sama meneladani Rasulullah dengan menjadi siswa yang berbakti kepada guru. Guru adalah keluarga di sekolah. Sudah sepantasnya siswa mengikuti apa yang disampaikan oleh guru” Ujar K.H Idham Chalid S.H M.H saat memberikan tausiyah di Lapangan Indoor SMA negeri 1 Mejobo.

SMAN 1 Mejobo melalui Siswa Seksi Kerohanian Islam (SKI) mengadakan peringatan Maulud Nabi Muhammad SAW pada 18 September 2024. Acara dihadiri oleh semuaibsiswa beserta para guru.

jaib Setyo S.Pd M.Pd selalu kepala sekolah memberikan apresiasi kepada para siswa yang begitu antusias menyambut maulid Nabi. “Mari kita sama-sama meneladani sikap Rasulullah” ujar beliau.

Acara juga diisi oleh rebana SMAN 1 Mejobo Kudus dengan sholawat – sholawat Nabi yang diikuti oleh semua siswa.